Judul yang anda cari : Soal Tryout II Ujian Sekolah 2013-2014 - IPA
link : Soal Tryout II Ujian Sekolah 2013-2014 - IPA
Soal Tryout II Ujian Sekolah 2013-2014 - IPA
Berilah tanda silang (x) pada salah satu huruf a,b,c,atau d di depan jawaban yang paling benar !
1. Tumbuhan teratai memiliki ciri khusus berupa daun berbentuk bundar dan lebar
Ciri khusus yang dimiliki ini berfungsi untuk … .
a. mempercepat proses penguapan
b. menyalurkan oksigen ke akar
c. menyerap sedikit energi cahaya
d. mengurangi penguapan
2. Perhatikan kelompok tumbuhan sebagai berikut !
1). tebu
2). jagung
3). padi
4). eceng gondok
Tumbuhan tersebut dikelompokkan berdasarkan … .
a. bentuk tulang daunnya
b. cara perkembangbiakannya
c. bentuk akarnya
d. tempat hidupnya
3. Tumbuhan lidah buaya selain dapat digunakan untuk tanaman hias,juga dapat diolah menjadi … .
a. bahan baku kerajinan
b. tepung
c. samphoo
d. manisan
4. Beberapa jenis flora di Indonesia seperti kantong semar populasinya semakin berkurang.Oleh karena itulah keberadaannya perlu dilindungi dengan tujuan … .
a. mencari keuntungan
b. mencegahnya dari kepunahan
c. mempersempit habitatnya
d. diambil bunganya
5.
Cara perkembangbiakan tumbuhan seperti gambar di atas adalah … .
a. geragih
b. umbi batang
c. tunas adventif
d. merunduk
6. 1). Meningkatnya emosi
2). Pinggul dan payudara membesar
3). Suara menjadi besar
4). Dada membidang
5). Terjadi menstruasi
6). Mengalami mimpi basah
Ciri – ciri perubahan fisik yang dialami perempuan pada masa pubertas adalah … .
a. 1,2,3
b. 1,3,6
c. 2,3,4
d. 1,2,5
7. Yang merupakan proses daur hidup pada kupu-kupu adalah … .
a. kupu dewasa – telur – ulat – kepompong – kupu muda
b. ulat – telur – kupu muda – kepompong – kupu dewasa
c. kupu dewasa – telur – kupu muda – kepompong – ulat
d. telur – ulat – kupu muda – kupu dewasa – kepompong
8. Tumbuhan paku menempel pada tumbuhan inang agar dapat terus hidup.Hubungan saling ketergantungan diantara keduanya termasuk jenis simbiosis … .
a. predasi
b. mutualisme
c. komensalisme
d. parasitisme
9. Peristiwa makan dimakan yang benar pada ekosistem di laut adalah … .
a. zooplankton – ikan kecil – ikan besar - fitoplankton – pengurai
b. fitoplankton – ikan kecil – ikan besar - pengurai – zooplankton
c. fitoplankton – zooplankton – ikan kecil – ikan besar – pengurai
d. fitoplankton – zooplankton – pengurai - ikan kecil – ikan besar
10.
Berdasarkan gambar rantai makanan di atas,ular berperan sebagai … .
a. produsen
b. konsumen I
c. konsumen II
d. konsumen I
11. Terumbu karang kini banyak diambil oleh para nelayan.Pemerintah mulai membatasi pengambilan terumbu karang di laut karena perilaku tersebut mengakibatkan … .
a. pencemaran laut
b. musnahnya habitat ikan
c. berkurangnya wisatawan
d. berkurangnya pemandangan laut
12. Untuk beradaptasi dan bertahan hidup,hewan musang dan lebah berpura – pura mati.Perilaku yang seperti demikian dilakukan bertujuan untuk …
a. menakuti mangsa
b. mengelabui pemangsanya
c. mempermudah mencari makanan
d. menyimpan tenaga
13. Bagian akar yang terdapat pada tumbuhan salah satunya adalah tudung akar.Tudung akar memiliki fungsi … .
a. menyimpan cadangan makanan
b. menyerap air dan mineral dari dalam tanah
c. melindungi akar saat menembus tanah
d. alat pernapasan di dalam tanah
14. Perhatikan gambar di bawah ini !
Bagian telinga yang ditunjukkan oleh nomor 4 berfungsi untuk … .
a. menangkap dan mengumpulkan gelombang bunyi
b. menghubungkan rongga mulut dengan telinga tengah
c. mengendalikan keseimbangan tubuh
d. menerima rangsang berupa bunyi dan meneruskannya ke bagian yang lebih dalam
15. Perhatikan gambar di bawah ini !
Proses yang terjadi pada nomor 4 bagian alat pernapasan seperti gambar di atas adalah …
a. penyaringan debu dan kotoran
b. penyesuaian kelembapan
c. pertukaran gas oksigen dan karbondioksida
d. pengeluaran oksigen
16. Perhatikan gambar di bawah ini !
Bagian alat pencernaan yang ditunjukkan oleh anak panah,mengasilkan enzim yang berfungsi untuk a. mengubah protein menjadi pepton
b. mengubah protein menjadi asam lemak
c. membunuh kuman
d. mengubah zat tepung menjadi zat gula
17. Perhatikan gambar sirkulasi darah di bawah ini !
Sirkulasi peredaran darah besar ditunjukkan dengan urutan nomor … .
a. 5 – 2 – 4
b. 1 – 3 – 5
c. 6 – 7 – 3
d. 3 – 5 – 2
18.
Yang merupakan tulang pengumpil ditunjukkan nomor … .
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
19. Zat dalam makanan berupa karbohidrat yang diperlukan bagi tubuh memiliki fungsi yaitu … .
a. sumber tenaga
b. cadangan lemak
c. pengatur suhu tubuh
d. pengganti sel – sel tubuh yang rusak
20. Berikut ini salah satu cara pencegahan yang dilakukan untuk menghindari tertularnya virus flu burung
pada manusia yaitu … .
a. membuang ayam yang mati di tempat sampah
b. membiarkan ayam berkeliaran untuk mencari makan
c. memakai masker dan sarung tangan saat kontak dengan unggas
d.menyembelih ayam yang terjangkit virus flu burung untuk dikonsumsi
21. Petani garam membuat garam dengan memanfaatkan panas matahari.Proses pembuatan garam seperti
demikian memanfaatkan perubahan wujud benda … .
a. cair menjadi padat
b. padat menjadi cair
c. cair menjadi gas
d. gas menjadi cair
22. Bahan dasar pembuatan karung goni adalah … .
a. karet
b. plastik
c. serat rosella
d. benang nilon
23. Perhatikan gambar berikut !
Dua buah botol kosong yang mulutnya diberi balon, yang satu dimasukkan ke dalam gelas A yang berisi air dingin dan yang lainnya dimasukkan ke dalam gelas B yang berisi air panas.Balon yang terdapat pada botol yang dimasukkan dalam gelas B yang berisi air panas menjadi mengembang.Hal ini terjadi karena … .
a. gelas A memuai,gelas B menyusut
b. air dalam gelas B memuai
c. udara dalam botol pada gelas B memuai
d. udara dalam botol pada gelas B menyusut
24. Perpindahan panas secara konveksi terjadi pada peristiwa … .
a. badan terasa panas ketika berada di bawah terik matahari
b. ujung sendok terasa panas ketika dimasukkan ke dalam gelas panas
c. asap pembakaran sampah yang membumbung ke atas
d. badan terasa hangat ketika berada di dekat api
25
Gambar di atas memanfaatkan gaya … .
a. pegas
b. gravitasi
c. listrik
d. magnet
26. Perhatikan gambar di bawah ini !
Kegiatan pada gambar tersebut di atas menunjukkan bahwa gaya dapat mengubah … .
a. bentuk benda
b. kecepatan benda
c. letak benda
d. arah benda
27. Seorang kuli bangunan akan mengangkat semen di bahunya dan meletakkannya di atas bak truk.Agar gaya yang dibutuhkan untuk naik ke atas truk lebih ringan,maka jenis pesawat sederhana yang tepat untuk digunakan adalah … .
a. roda berporos
b. pengungkit
c. bidang miring
d. katrol
28.
Sumber bunyi dari alat musik seperti gambar di atas ditunjukkan oleh nomor … .
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
Gambar kegiatan anak seperti gambar di atas menunjukkan salah satu sifat cahaya yaitu … .
a. cahaya dapat diuraikan
b. cahaya dapat dipantulkan
c. cahaya dapat menembus benda bening
d. cahaya dapat dibiaskan
30. Perhatikan gambar di bawah ini !
Perubahan energi yang terjadi pada gambar di atas yaitu … .
a. energi kimia menjadi gerak
b. energi kimia menjadi listrik
c. energi kinetik menjadi gerak
d. energi potensial menjadi listrik
31. Berikut ini yang termasuk contoh – contoh energi alternatif adalah … .
a. angin,biogas,avtur,biodiesel,kerosin
b. biomasa,biogas,solar,pertamax
c. biodiesel,biomasa,biogas,angin
d. kerosin,premium,biofuel,biogas
32. Perhatikan gambar rangkaian listrik berikut !
Jika lampu nomor 2 diputus,maka lampu yang tetap menyala adalah … .
a. 1 saja
b. 1 dan 4
c. 1,3,dan 4
d. 1,2,dan 3
33. Jenis tanah ini memiliki ciri – ciri antara lain berasal dari hasil pelapukan batuan kapur,lapisan tanahnya sangat tipis dan sangat peka terhadap erosi.Tanah yang dimaksud adalah … .
a. tanah vulkanik
b. tanah planosol
c. tanah resina
d. tanah gromusol
34.
Gambar jenis sumber daya alam seperti tersebut di atas dapat dimanfaatkan manusia untuk membuat
…
a. tepung sagu
b. tepung terigu
c. tepung tapioka
d. tepung maizena
35. Berikut ini salah satu contoh kegiatan manusia yang dapat merubah permukaan bumi utamanya di daerah perkotaan,kecuali … .
a. pembangunan gedung
b. pengaspalan jalan
c. pembukaan lahan pertanian
d. pembangunan jembatan layang
36. Berikut ini yang termasuk sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah … .
a. gas bumi,air,udara,minyak bumi
b. mineral logam,minyak bumi,gas bumi,mineral bukan logam
c. udara,hewan,tumbuhan,air
d. minyak bumi,batubara,air,mineral
37. Pada pagi hari,planet ini terlihat jelas seperti bintang di ufuk timur, sehingga banyak orang menyebutnya Bintang Timur, Bintang Barat, Bintang Malam, Bintang Pagi atau Bintang Kejora.Planet yang dimaksud adalah …
a. Merkurius
b. Venus
c. Mars
d. Saturnus
38. Berikut ini yang merupakan akibat yang ditimbulkan dari perputaran bumi mengelilingi matahari adalah … .
a. perbedaan percepatan gaya gravitasi
b. perbedaan waktu di berbagai tempat
c. gerak semu harian matahari
d. pergantian musim
39. Gerhana bulan dapat terjadi apabila … .
a.bulan berada diantara bumi dan matahari dan ketiganya berada pada posisi garis lurus
b.bumi berada diantara bulan dan matahari dan ketiganya berada pada posisi garis lurus
c.bumi tertutup oleh bayang – bayang bulan
d.bumi tertutup oleh bayang-bayang matahari
40. Perhitungan kalender Masehi didasarkan atas … .
a. perputaran bumi pada porosnya
b.perputaran bumi mengelilingi matahari
c. perputaran bulan mengelilingi matahari
d. revolusi bulan dan bumiDemikianlah Artikel Soal Tryout II Ujian Sekolah 2013-2014 - IPA
Sekian materi kurikulum 2013 Soal Tryout II Ujian Sekolah 2013-2014 - IPA, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan kurikulm 2013 kali ini semoga kalian bisa kembali lagi ke sini dan mengajak teman kalian menuju ke sini supaya saya lebih semangat lagi untuk update artikel maka sebarkan link blog ini dan jangan lupa untuk komentar bisa melalui facebook juga lho komentarnya .
0 Response to "Soal Tryout II Ujian Sekolah 2013-2014 - IPA"
Posting Komentar